Skip to content Skip to footer

To Do List Persiapan Menyetir Mobil Jarak Jauh bagi Pemula, Dijamin Aman!

Bagi sebagian orang yang sudah mahir dan punya jam terbang, urusan menyetir mobil dalam perjalanan jarak jauh sepertinya tak akan jadi masalah. Tapi bagi Anda seorang pemula, tentu saja banyak hal yang perlu dipersiapkan. Siap-siap susun to do list, yuk!

Saat memutuskan untuk melakukan perjalanan jarak jauh dengan menyetir mobil, tentu saja Anda membutuhkan kewaspadaan tinggi, kemahiran saat berkendara, hingga pengetahuan akan medan yang harus dilalui. Lantas, apa saja sih yang harus diperhatikan? Melansir dari berbagai sumber, berikut ini to do list persiapan menyetir jarak jauh yang perlu Anda persiapkan sebagai pemula

1. Pastikan Anda Dalam Kondisi Sehat

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Persiapan yang paling utama tentu kondisi tubuh harus dalam keadaan sehat. Karena jika Anda sedang kurang sehat, perjalanan pun terasa tidak nyaman. Perbanyak minum air putih, konsumsi makanan sehat dan minum suplemen vitamin jika diperlukan, serta tidur yang cukup bisa membuat badan terasa prima dan siap melakukan perjalanan jarak jauh.

2. Lakukan Pemeriksaan Keadaan Mobil

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Mobil yang akan Anda bawa untuk perjalanan jarak jauh wajib aman dan dalam kondisi performa yang baik. Cek dulu kondisi air aki, air radiator, oli, rem, dan ban sebelum berangkat. Selain itu, untuk berjaga-jaga Anda juga perlu menyiapkan perlengkapan alat-alat bengkel sederhana yang bisa dibawa untuk perjalanan. Seperti dongkrak dan ban serep.

3. Buat Rencana Perjalanan

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Rencana perjalanan yang baik memastikan perjalanan jadi aman dan menyenangkan. Rencanakan rute yang akan diambil hingga menggunakan GPS. Ketahui di mana Anda bisa berhenti untuk isi bahan bakar, makan, dan istirahat yang aman di sepanjang jalan. Perhatikan jalan dan cuaca yang akan dilalui dalam kondisi baik. Terakhir, jangan lupakan kondisi mobil Anda sudah diisi bahan bakar dan siap digunakan.

4. Siapkan Makanan Ringan dan Tetap Terhidrasi

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Perlu Anda ketahui, makanan berat atau cepat saji bukan makanan yang baik saat perjalanan jarak jauh karena berisiko membuat Anda merasa kembung dan tidak nyaman. Baiknya, makanlah makanan ringan yang sehat dengan porsi kecil dan minum air agar Anda tetap terhidrasi.

5. Berhenti di Rest Area dan Atur Istirahat

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Persiapan menyetir mobil selanjutnya adalah mencari tahu posisi rest area terdekat. Tempat ini akan menjadi sangat penting saat Anda terjebak macet panjang. Jika Anda merasa lelah, lebih baik berhenti dulu di rest area untuk beristirahat. Ya, sebaiknya sering-sering istirahat, idealnya 2-3 jam sekali berhenti untuk meregangkan otot dan menghilangkan stres karena macet. Jika Anda kelelahan dan memaksakan diri, bisa menyebabkan risiko kecelakaan, lho.

6. Bergantian Menyetir Mobil

(Foto: ​https://www.freepik.com)

Baru pertama kali menyetir mobil jarak jauh? Tak ada salahnya mengajak rekan atau kerabat yang bisa mengemudi mobil juga. Tentu saja hal tersebut akan berguna untuk menggantikan Anda ketika sudah merasa lelah untuk mengemudi. Oh iya, pastikan patuhi segala rambu lalu lintas, serta perhatikan arahan dari aparat lalu lintas, ya!

7. Menyusun Playlist Lagu Favorit dan Gunakan Sunglasses

(Foto: k-link.co.id)

Supaya perjalanan makin seru dan tidak membosankan, Anda bisa menyusun playlist musik favorit, sehingga membuat orang di mobil terjaga sepanjang perjalanan. Agar kondisi mata tidak silau, penggunaan kacamata hitam atau sunglasses pun bisa diandalkan ketika menyetir mobil di siang hari saat matahari terik.

Itu lah to do list persiapan menyetir mobil jarak jauh bagi pemula. Bagi Anda yang ingin menggunakan sunglasses, pastikan kacamata hitam Anda dilengkapi fitur proteksi agar nyaman saat berkendara. Rekomendasinya ada K-Ion Nano Premium 7 Sunglasses yang dilengkapi lensa anti UV dan anti blue light.

Bagian depan lensa pada sunglasses ini dilengkapi teknologi REVO yang efektif membantu memblok sinar UV. Ditambah metode Vacuum Forming yang efektif melindungi mata dari bahaya negatif sinar UV. K-Ion Nano Premium 7 Sunglasses memiliki desain ergonomis dengan dukungan frame yang solid menambah kenyamanan bagi penggunanya. Pilihan model frame Half-Rim dan Wayfarer cocok digunakan saat mengemudi atau menemani aktivitas outdoor Anda. Semoga to do list di atas bermanfaat, selamat bepergian dan selalu sedia K-Ion Nano Premium 7 Sunglasses saat mengemudi!

Share this post